POLA, RUH & ARAH PEMBELAJARAN
SDN SALEM PONDOKSALAM
( RINTISAN SEKOLAH STANDAR NASIONAL )
SDN SALEM PONDOKSALAM
( RINTISAN SEKOLAH STANDAR NASIONAL )
Pendidikan merupakan sentuhan menyeluruh melalui sebuah proses holistik dengan memposisikan siswa didik, guru dan seluruh elemen sekolah sebagai subjek sekaligus objek pendidikan.
Wahana sekolah dan kelas dijadikan sebagai media untuk meng-explore setiap bidang ilmu pengetahuan sehingga dapat digali makna di dalamnya untuk di-install kan dalam diri setiap pembelajar termasuk setiap elemen sekolah, sehingga muncullah perilaku siswa, guru serta seluruh elemen sekolah yang kaaffah, perilaku yang telah ter-install oleh software-software yang telah di-explore dalam setiap wahana pembelajaran sekolah.
Oleh karena itu, pada proses pembelajarannya, SDN Salem menerapkan pola-pola eskplorasi ilmu pengetahuan dengan terorientasi kepada pemahaman inti permasalahan sehingga bukanlah hapalan yang didapat, tetapi pemahaman menyeluruh berdasarkan pengalaman-pengalaman pembelajaran yang jelas, terarah dan efektif sehingga mudah untuk diamalkan dalam permasalahan kehidupan sehari-hari.
Pembenaman dan penginstallan ruh-ruh tauhid, akidah, fikhiyyah serta muamallah pada setiap pribadi anak didik menjadi point pertama dan utama didukung oleh pencontohan yang sejalur dan menguatkan dari dewan pendidik serta orang tua siswa.
hal ini harus dilakukan sebagai persiapan dasar bagi terbentuknya pribadi yang kuat, ta'at dan berharkat dalam menyongsong masa depan mereka yang penuh dengan tantangan kemajuan peradaban dan tuntutan perkembangan sain dan teknologi.
Ditulis oleh : Dian Muthmain, S.Pd
Student Exploration Department for Local Society of SDN Salem
Tidak ada komentar:
Posting Komentar